Tips Membeli Kamera SLR Bekas

Jumat, 05 Juni 2009 komentar
Periksa keadaan umum kamera, yang akan memberikan gambaran bagaimana pemilik sebelumnya merawat dan menggunakan kamera tersebut. Hindari kamera dengan cacat luar ataupun cacat dalam yang nyata.
Nyalakan kontrol kamera, dan cek apakah seluruh fungsi dan tombol kontrol atau dial kamera berjalan dengan semestinya.

Coba fungsi autofokus dengan sebuah lensa untuk tes, apakah berjalan dengan baik dan akurat.

Lihat dari viewfinder kamera dan pastikan gambar dan viewfinder display (bila ada) terlihat jelas. Sedikit partikel debu atau kotoran umum didapati pada kamera bekas, tetapi adanya cacat/benda asing di viewfinder harus dihindari.

Cek kondisi dan fungsi LCD panel. Cobalah mengganti mode eksposure untuk memastikan setiap mode terdisplay dengan baik.

Cek shutter pada berbagai speed/kecepatan, dari yang tercepat sampai terlambat. Anda seharusnya akan dapat mendengar adanya perbedaan waktu sesuai dengan pengesetan speed shutter pada proses pemotretan.

Lepaskan lensa dan lihat bagian dalam kamera dari arah depan. Cek kondisi kaca/mirror apakah tidak terdapat goresan atau retakan dan apakah kaca membuka/menutup kembali dengan semestinya dalam setiap proses pemotretan. Juga periksa kondisi focusing screen (di bagian atas kaca) apakah dalam kondisi baik dan bebas goresan.

Lihat keadaan mount lensa pada body. Pastikan tidak terdapat distorsi atau kerusakan mount karena benturan, dan seluruh pin atau gear/lever pada mount dalam keadaan baik.

Buka bagian belakang kamera, dan lihat keadaan shutter. Seluruh blade shutter harus
dalam keadaan rata dan tanpa goresan. Set kamera pada speed lambat, dan tekan tombol
shutter untuk melihat dan memastikan shutter dapat terbuka dalam keadaan penuh. Cek juga kondisi rail film dan pressure-plate, yang harus dalam keadaan bebas dari goresan.

Mintalah bantuan petugas/penjual untuk memasang tes film di dalam body. Cek apakah kamera me-load, wind, dan rewind film dengan semestinya.

Bukalah kompartemen baterai, untuk meyakinkan tidak terdapat kerusakan kontak pin yang disebabkan oleh baterai bocor.

Bila mungkin, mintalah masa garansi (1 atau 3 bulan) dari penjual.

komentar

Posting Komentar